My Instagram

Diberdayakan oleh Blogger.

Pesona Pulau Jeju Korea Yang Masuk Dalam 7 Keajaiban Dunia

Pulau Jeju Korea adalah pulau di Korea Selatan yang secara geografis menjadi terbesar. Otonomi khusus merupakan salah satu yang dimiliki provinsi Pulau Jeju yang tak dimiliki oleh provinsi lain. Aktivitas vulkanis yang membentuk pulau ini juga menyumbang bentang alam yang indah. Banyak objek wisata Pulau Jeju berbasis wisata alam yang menjadi objek kunjungan turis lokal maupun mancanegara tiap tahunnya. Tak ada yang menyangkal keindahan Pulau Jeju. Kami akan menampilkan pesona Pulau Jeju di artikel singkat berikut ini, sekedar menambah informasi, pun bisa untuk referensi jika Anda tertarik mengunjungi pulau ini.


Taman Pulau Jeju Di Korea Selatan


Wisata Pulau Jeju Korea

 Berwisata di Pulau Jeju Korea sungguh menyenangkan karena kita dihadapkan pada banyak opsi. Antara lain, ada Kampung Seongeup, sebuah kawasan kampung yang masih mempertahankan tradisionalitasnya dan bergaya hidup ala rakyat Jeju. Berada di Timur Pulau Jeju. Ada Kawah Sangumburi, dimana di kawasan tersebut terdapat 420 jenis tanaman subtropis dengan beragam spesies. Untuk menjaga kawasan, maka Kawah Sangumburi dijadikan kawasan konservasi. Ada juga tiga buah kawah yang bisa Anda amati di kawasan tersebut.


Di Pulau Jeju Korea juga terdapat Air Terjun  Jeongbang. Konon dulu ada utusan Kaisar Qin Shi Huang yang memerintah Korea dalam kurun waktu 259 SM-210 SM yang bernama Seo Bok pernah mengunjungi air terjun tersebut dalam proses pencarian obat panjang umur. Air terjun yang menjadi salah satu air terjun utama di Pulau Jeju ini letaknya berada di 1,5 km di kota Seogwipo bagian tenggara. Air terjun lain bernama Air terjun Cheonjeyeon yang tersusun atas 3 tingkat. Ada juga paviliun dan jembatan cantik di air terjun yang berada di Barat Kota Seogwipo itu. Bisa dibayangkan betapa indahnya suasana di tempat tersebut.


Air Terjun Cheon Jeyeon

Seongsan Ilchulbong Panorama


Keindahan Pulau Jeju Korea

Keindahan Pulau Jeju Korea memang susah ditandingi. Apalagi jika Anda menyempatkan diri untuk menikmati matahari terbit di Gunung Seongsan Ilchulbong yang berarti Puncak Matahari Terbit. Tinggi gunung ini adalah 182 meter dan memiliki area seluas 99.000 m². Itu hanya salah satu gunung dari banyak gunung berapi di Pulau Jeju. Maka untuk memastikan, silahkan berkunjung sendiri ke Pulau Jeju Korea ini. 

1 komentar:

  1. Slot Machines - CasaSecret Casino
    Slot Machines Online. All slot machines from カジノ シークレット one of the most 메리트카지노총판 popular ทางเข้า m88 game providers are offered to our visitors. Slot Machines is one of the most popular

    BalasHapus